Hari 1 | Narita Perjalanan menuju Jepang menggunakan Japan Airlines atau Cathay sesuai pilihan anda. |
Hari 2 | Sakura Cermony, Shinjuku Gyeon Shibuya Menikmati indahnya bunga sakura yang bermekaran dilanjutkan mengunjungi Taman Nasional Shinjuku Gyeon |
Hari 3 | Kawaguchiko Fuji, Iyashi No Sato, Kawaguchiko Lake Mengunjungi Iyashi No Sato, desa tradisional dengan bangunannya yang unik di Jepang, dan menikmati pemandangan Gunung Fuji dari Kawaguchiko Lake |
Hari 4 | Asakusa Temple, Namikase Shopping Street, Tokyo Sky Tree, Ginza Tour hari keempat dimulai dari mengunjungi Asakusa Temple, dilanjut berbelanja di Namikasi Shopping Street, berkunjung ke Tokyo Sky Tree, dan jalan-jalan di Distrik Ginza |
Hari 5 | Akibahara/Disneyland Anda bisa memilih Disneyland atau Akibahara untuk dikunjungi pada hari kelima tour. |
Hari 6 | Check Out Saatnya kembali ke Indonesia melalui bandara Narita Jepang |
Hari 1: Indonesia- Tokyo Narita
Dengan menggunakan ANA atau Japan Airlines dari Indonesia, Anda akan bertolak ke Jepang. Setelah membayar paket ini, Anda wajib mengkonfirmasi maskapai mana yang dipilih. Perjalanan langsung ke Jepang, di mana tidak ada transit (hanya jika Anda memilih Japan Airlines ).
Sementara jika memilih Cathay, Anda akan transit sebentar di Hongkong baru melanjutkan perjalanan ke Narita. Tiba Di Narita, staf kami akan menjemput Anda dan langsung mengantarkan ke penginapan.
Hari 2: Sakura Cermony- Shinjuku Gyeon-Shibuya
Khusus untuk musim sakura, program yang kami persiapkan salah satunya adalah Sakura Ceremony. Anda bisa melihat bunga sakura yang bermekaran dengan cantiknya. Jangan lupa siapkan kamera atau ponsel untuk mengabadikannya.
Dari Sakura Ceremony, kita lanjut ke Shinjuku Gyeon yang merupakan Taman Nasional terbesar di Tokyo. Tempat ini juga masih satu area dengan Shibuya. Namun sebelum ke Shibuya kita akan mampir terlebih dahulu ke Harajuku.
Hari 3: Kawaguchiko Lake-Iyashi No Sato
Selesai sarapan pagi, guide kami akan menjemput Anda untuk berkunjung ke berbagai tempat. Tempat pertama adalah Kawaguchiko Fuji yang dikenal masyarakat Jepang setempat sebagai kawasan wisata non-kota. Ada banyak tempat menarik yang bisa kita telusuri di sana salah satunya adalah Gunung Fuji.
Di sekitar Gunung Fuji, ada tempat populer yang disebut sebagai Fujiten Ski Resort. Tempat inilah yang akan menjadi tempat tujuan kita. Anda bisa menghabiskan waktu menyenangkan dengan bermain salju atau ski.
Lanjut dari resort ski, kita ke Iyashi No Sato yakni sebuah desa wisata populer yang di dalamnya hanya terdapat 20 rumah saja. Uniknya lagi, desa tersebut masih menggunakan jerami sebagai atapnya. Dan tempat terakhir yang akan ditunjukkan guide kami adalah Kawaguchiko Lake. Merupakan danau terbaik yang ada di kaki Gunung Fuji.
Tiap-tiap tempat wisata, lokasinya memang berdekatan. Sehingga Anda bisa menikmati waktu liburan dengan lebih berkualitas karena tidak dihabiskan sepuhnya di perjalanan.
Hari 4: Asakusa Temple-Ginza
Setidaknya ada empat tempat wisata yang akan kita kunjungi di hari keempat ini, mulai dari Asakusa Temple. Puas melihat kuil khas Jepang, Anda akan kami antarkan Namikase Shopping Street. Kawasan pejalan kaki yang sangat populer di Jepang, di sini ada bayak camilan dan souvenir lainnya khas Jepang.
Dari belanja dan kulineran di Namikase Street, kita akan pergi ke Tokyo Sky Tree. Tempat ini dikenal sebagai salah satu menara tinggi di Jepang yang dibangun sejak 2008 lalu. Sebelum digunakan sebagai tempat wisata, Tokyo Sky Tree atau New Tokyo Tower lebih banyak digunakan sebagai menara siaran, rumah makan dan tempat observasi.
Distrik Ginza adalah tempat terakhir yang kita kunjungi hari ini. Di sini, Anda akan merasakan sensasi kemewahan dari restoran, butik, café dan toko yang berjejer di pinggir jalan.
Hari 5: Freetime Di Akihabara/ Disneyland
Hari ini khusus untuk me time, di mana kami bebaskan Anda untuk berkunjung ke tempat yang Anda inginkan di luar paket wisata yang kami tawarkan. Agar Anda tidak tersesat, tentu saja akan ada guide kami yang mendampingi.
Sebagai rekomendasi, mungkin Anda bisa pergi ke Disneyland atau Akibahara. Di Akibahara ada banyak barang elektronik yang bisa Anda beli, tempat ini juga cocok untuk pecinta anime.
Hari 6: Narita Airport-Pulang Ke Indonesia
Kami antarkan Anda ke Narita Airport untuk pulang kembali ke Indonesia.
Semoga paket wisata Jepang 6 hari 5 malam (musim sakura) ini bisa memuaskan Anda. Jika anda menghendaki varian paket wisata ke Jepang lainnya, anda juga bisa memilih Paket Wisata Jepang 5 Hari 4 Malam dari Joglowisata. Terima kasih karena telah mempercayakan agen perjalanan kami. Dan silahkan pilih paket perjalanan lainnya, termasuk yang di dalam negeri.