Dalam paket wisata Pulau Kei 4 hari 3 malam ini Anda akan kami ajak untuk menikmati keindahan kepulauan Kei Malauku.
Maluku memiliki banyak keistimewaan yang banyak belum terjamah salah satunya wisata Kepulauan Kei Maluku. Di tempat wisata ini, ada jajaran pulau dan pantai cantik dengan air super jernih dan pasir pantai yang halus. Anda yang memiliki kesempatan ke Kepulauan Kei, pastikan kunjungi semua spot wisata populer ini.
Testimoni WhatsappHari 1 | Air Terjun Evu, Goa Hawang, Pantai Ngurbloat
Tour hari pertama anda langsung kami ajak berpetualang ke Air Terjun Evu, Goa Hawang, dan Pantai Ngurbloat |
Hari 2 | Ngurtafur, Ohoiwa, Tanjung Ngurbloat
Pada hari kedua, anda kami ajak snorkeling dan berpetualang di Ngurtafur, Ohoiwa, dan Tanjung Ngurbloat |
Hari 3 | Sunrise Masbait, Dullah Barat, Pulau Bair, Danau Sio Ado, Pulau Adranan
Tour hari ketiga anda kami ajak menikmati sunrise di bukti Masbait, dilanjutkan berpetualang dan snorkeling di Dullah Barat, Pulau Bair, Danau Sio Ado, dan Pulau Adranan |
Hari 4 | City Tour Tual
Sebelum kembali ke kota asal, anda terlebih dahulu kami ajak menikmati City Tour Tual |
Daftar Isi
Wisata Kepulauan Kei Maluku bisa jadi masih asing di telinga Anda. Padahal tempat ini memiliki banyak pesona yang memikat dan tersembunyi, tidak kalah elok dari objek wisata populer di Indonesia Timur lainnya. Kepulauan Kei terletak di Maluku Tenggara dan menawarkan pengalaman wisata bahari baru bagi para wisatawan Indonesia dan mancanegara.
Merupakan salah satu pantai paling cantik dengan hamparan pasir putih lembut. Kelembutan pasirnya bahkan disebut-sebut menyamai tekstur lembut tepung. Selain diselimuti dengan pasir lembut, Pantai Ngurbloat juga memiliki perairan biru yang jernih.
Alasan itulah yang membuat Pantai Ngurbloat dimanfaatkan pengunjung sebagai spot diving. Pemandangan bawah lautnya sangat cantik, dengan pesona batu karang yang memukau. Jika Anda beruntung, Anda bisa menyaksikan atraksi budaya Suke Kei seperti tarian Pana, Terik dan Parang Salawaku.
Pesona rahasia tidak hanya dimiliki oleh Pantai Ngurbloat, objek wisata di kepulauan Kei Goa Hawang juga memiliki sisi misterius. Di bagian dalam goa, Anda bisa menemukan batu perlambang pemburu pria dengan ditemani dua ekor anjing dan tombak di tangannya.
Selain memiliki batuan stalaktit yang elok, Goa Hawang juga menyuguhkan pesona kolam air biru yang sangat bening. Mata air tersebut muncul secara alami dari dalam tanah. Menariknya, banyak wisatawan yang berkunjung ke Goa Hawang untuk melakukan diving. Saat mencoba diving, Anda akan meluncur dari satu lubang dan keluar di lubang lainnya.
Sensasi menyenangkan berjalan membelah lautan bisa Anda dapatkan saat berkunjung ke pantai ini. Hamparan pasir putih yang luas membelah lautan hingga membentuk jalanan yang aman ini bisa Anda dapatkan saat air surut.
Tidak sekedar berjalan atau foto selfie dengan background samping kiri kanan lautan, Anda juga bisa berenang atau snorkeling. Air pantainya sangat jernih bahkan Anda bisa melihat bagian dasar air dengan mata telanjang. Kalau cukup beruntung, Anda bisa melihat kawanan penyu belimbing atau burung pelikan.
Bila potret Pulau Bair disandingkan dengan Raja Ampat, kita tidak bisa menampik kalau keduanya memiliki keindahan yang sama memesona. Pulau ini menawarkan pesona bahari yang sangat alami dengan perairan yang sangat jernih berwarna hijau kebiruan. Di bagian daratannya, Anda bisa melihat deretan pohon mangrove dan tebing bebatuan.
Aktivitas utama yang dilakukan di tempat ini adalah snorkeling atau berenang. Tapi tidak sedikit pengunjung yang mencoba peruntungan dengan memancing. Sementara yang tidak mahir berenang, bisa menghabiskan waktu untuk berkeliling pulau dan mengabadikan pemandangan di kamera.
View cantik juga menjadi andalan paket wisata Kei Island ke Pulau Adranan dengan hamparan pasir seputih susu dan perairan jernih tosca kebiruan. Warna air di pulau ini sangat unik karena terbagi dalam tiga layer. Lapisan paling awal dekat bibir pantai berwarna putih, di tengah warnanya tosca dan semakin jauh air tampak semakin biru.
Selain menjelajahi keindahan pulau tak berpenghuni ini, para pengunjung bisa melakukan aktivitas bahari seperti diving atau snorkeling. Anda yang datang dengan perencanaan yang matang bisa menggelar tikar dan membuka bekal makan siang sambil ditemani view pantai.
Berikut ini adalah jadwal perjalalanan dalam paket wisata kepulauan Kei dari Joglo Wisata.
Hari 1: Air Terjun Evu, Goa Hawang, Pantai Ngurbloat (L, D)
Hari 2: Ngurtafur, Ohoiwa, Tanjung Ngurbloat (B, L, D)
Hari 3: Sunrise Masbait, Dullah Barat, Pulau Bair, Danau Sio Ado, Pulau Adranan (B, L, D)
Hari 4: City Tour Tual (B)
Harga Paket Wisata Pulau Kei 3 Hari 2 Malam ini adalah sebagai berikut:
PAKET | 3 Pax | 4-6 Pax | 7 Pax | 8-11 Pax | AKOMODASI |
---|---|---|---|---|---|
4D 3N | Rp 5,195,000 | Rp 3,950,000 | Rp 3,450,000 | Rp 3,195,000 | Suita Hotel/ Setara |
4D 3N | Rp 6,195,000 | Rp 4,695,000 | Rp 3,995,000 | Rp 3,695,000 | Grand Vilia Hotel/ Setara |
Dalam paket wisata kepulauan Kei Maluku ini adalah sebagai berikut:
Private tour (tidak digabung dengan rombongan lain)
Anda bisa menghubungi kami melalui Whatsapp dengan mengklik tombol di bawah ini:
Selain paket wisata kepulauan Kei ini kami juga mempunyai beberapa pilihan paket wisata Maluku lainnya, yaitu paket wisata Banda Neira, paket wisata Pantai Ora.
Pengen mengunjungi destinasi lainnya yang belum ada di list di atas? Silakan hubungi tim CS kami, kami akan membantu membuatkan rencanal liburan terbaik Anda 🙂