Paket Wisata Pulau Menjangan

  • Tujuan Wisata: Banyuwangi
  • Durasi: 3 days
  • Harga: Rp 2075000

Paket Wisata Pulau Menjangan ini kami berikan khusus untuk Anda yang ingin snorkeling dan menikmati keindahan bawah laut yang sangat menakjubkan. Paket ini sudah dilengkapi dengan transportasi, akomodasi, hingga keperluan lainnya. Dengan durasi selama 3 hari 2 malam, Anda akan menikmati liburan dengan penuh menyenangkan. Selain Pulau Menjangan, destinasi lain yang akan dikunjungi adalah Hutan De Djawatan, Taman Nasional baluran, Pulau Merah, dan masih banyak lagi.

Testimoni Whatsapp
Hari 1

Hutan De Djawatan, Pantai Teluk/Wedi Ireng, dan Pantai Pulau Merah

Kami akan menjemput Anda dan selanjutnya mengajak Anda untuk menikmati suasanan hutan De Djawatan, Pantai Teluk/Wedi Ireng, dan Pantai Pulau Merah.

Hari 2

Pulau Menjangan dan Pulau Tabuhan

Eksplor Pulau Menjangan seta Pulau Tabuhan untuk snorkeling dan bermain kano.

Hari 3

Kawah Ijen, Taman Nasional Baluran

Berwisata ke Pura Tanah Lot, Pantai Kuta sekaligus checkout.

Para petualang dan pencari keindahan alam mari merapat! Paket Wisata Pulau Menjangan berdurasi tiga hari dua malam ini akan mengajak Anda liburan seru di sebuah pulau yang jauh dari keramaian. Anda menuju tempat tersembunyi yang begitu menakjubkan dan tidak banyak orang mengetahuinya. Selamat datang di pulau misterius, Pulau Menjangan!

Pulau Menjangan ada di Desa Klampok, Kecamatan Grokgak, Kabupaten Buleleng, Bali.  Wisata alam Banyuwangi satu ini juga masih menjadi bagian dari Taman Nasional Bali Barat. Terletak di ujung timur Jawa, pulau ini memadukan pesona alam yang eksotis. Jika beruntung, Anda akan berjumpa dengan rusa. Cara ke Pulau Menjangan adalah dengan menuju Banyuwangi terlebih dahulu. Kami akan mengantar Anda dengan sebuah perahu khusus yang telah disiapkan. Untuk lebih lengkapnya lagi, berikut adalah itinerary paket snorkeling Pulau Menjangan dan sekitarnya. 

Itinerary Paket Wisata Pulau Menjangan 3H2M

Hari 1: Penjemputan, Hutan De Djawatan, Pantai Teluk/Wedi Ireng, dan Pantai Pulau Merah (Makan pagi, Makan Siang, Makan Malam)

Penjemputan akan dilakukan di tempat yang telah disepakati yaitu area kota Banyuwangi. Setelah bertemu, kita akan sarapan terlebih dahulu di restoran terdekat. Sekitar pukul 11.00 perjalanan akan dimulai menuju Hutan De Djawatan. Perjalanan akan ditempuh selama kurang lebih 30 menit saja. 

Hutan De Djawatan Benculuk adalah sebuah tempat yang yang dipenuhi pepohonan besar dengan jenis trembesi. Pohon-pohon yang sudah ada sejak jaman Belanda ini memiliki daya tarik sendiri yang mampu membuat Anda seolah-olah sedang berada di sebuah negeri dongeng. Selama eksplor tempat ini, Anda bisa melakukan banyak hal seperti naik delman, mencoba ATV, berburu kuliner, hingga berfoto. 

Kemudian perjalanan dilanjutkan menuju Pantai Teluk Hijau/Wedi Ireng. Sebelum mengunjungi destinasi kedua, Anda akan kami antar terlebih dahulu untuk makan siang di restoran lokal. Setelah itu Anda akan kami antar menuju tempat yang Anda pilih, Pantai Teluk Hijau atau Wedi Ireng. Selama berada di tempat ini Anda bisa berjalan menyusuri pantai dan bersantai diatas pasir putih yang begitu bersih.

Pantai Pulau Merah adalah wisata Banyuwangi berikutnya yang akan dikunjungi. Tempat ini merupakan sebuah pantai dengan daya tarik utama berupa pemandangan alamnya yang cukup unik. Di salah satu sisi pantai terdapat sebuah bukit dengan tanah berwarna mersh yang ditumbuhi dengan pepohonan. Anda hanya bisa mengunjungi bukit ini saat laut sedang surut. Meski begitu Anda masih bisa melakukan aktivitas lainnya seperti bersantai dan menikmati pemandangan sunset. Dari tempat ini Anda akan kami antar untuk makan malam dan dilanjutkan dengan check in hotel.

Hari 2: Pulau Menjangan dan Pulau Tabuhan (Makan Pagi, Makan Siang, Makan Malam)

Kegiatan di hari kedua ini adalah Menjangan Tour. Namun sebelum memulai aktivitas, Anda bisa makan pagi terlebih dahulu di hotel. Setelah selesai kita akan melakukan perjalanan ke Pantai Grand Watudodol untuk menyebrang menuju Pulau Menjangan. Perjalanan yang akan ditempuh kurang lebih selama satu setengah jam saja.

Pulau Menjangan terkenal karena keindahan terumbu karangnya yang spektakuler. Tempat ini adalah sebuah surga bawah laut yang wajib dikunjungi saat berada di Banyuwangi. Pulau ini memiliki air yang jernih dan terumbu karang yang berwarna-warni. Selama snorkeling disini Anda akan terpesona dengan keindahan bawah laut yang juga dipenuhi dengan berbagai jenis ikan. 

Selanjutnya Anda bisa makan siang dengan lunch box yang telah kami siapkan. Perjalanan akan dilanjutkan menuju Pulau Tabuhan yang berada di tengah selat Bali. Pulau tak berpenghuni ini memiliki daratan pasir yang cukup luas dengan dilengkapi berbagai jenis flora dan fauna yang menarik. Aktivitas yang bisa Anda lakukan di tempat ini adalah kano atau paddling. Setelah dari sini, Anda akan kami antar kembali ke Pantai Grand Watudodol dan menuju Banyuwangi untuk makan malam dan istirahat di hotel.

Hari 3: Kawah Ijen, Taman Nasional Baluran (Makan Pagi, Makan Siang, Makan Malam)

Trip hari ketiga akan dimulai saat pukul 01.00 untuk melakukan perjalanan menuju pos pendakian Paltuding. Anda akan kami antar untuk pendakian menuju puncak Kawah Ijen. Setibanya di lokasi, Anda bisa melakukan berbagai aktivitas menarik seperti eksplor kawah, bersantai melihat matahari terbit, dan menyaksikan fenomena blue fire jika beruntung. 

Kemudian perjalanan akan dilanjutkan untuk kembali menuju pos pendakian Paltuding dan kami akan mengantar Anda kembali ke hotel untuk makan pagi dan beristirahat sejenak. Sekitar pukul 12.00 kita akan berangkat menuju Taman Nasional Baluran dan makan siang di restoran lokal. Selama di tempat wisata ini Anda bisa eksplor savana Baluran untuk melihat hewan endemik dan menikmati keindahan matahari tenggelam. Setelah selesai berkeliling dan mengunjungi spot-spot menarik, Anda akan kami antar kembali menuju kota Banyuwangi untuk makan malam dan drop-off, trip selesai.

   Tanya Paket via Whatsapp

Harga Paket Wisata Pulau Menjangan 3H2M

Berikut adalah harga paket wisata Pulau Menjangan tiga hari dua malam:

harga paket wisata pulau menjangan banyuwangi

Fasilitas Paket Wisata Pulau Menjangan 3H2M

Sudah TermasukBelum TermasukKeterangan
  • Transportasi ke pulau Menjangan dan sekitarnya
  • Akomodasi hotel sesuai pilihan (2 malam) dengan 1 kamar berlaku untuk maksimal 3 orang dengan menggunakan extrabed. Pria dan
    wanita dapat berbagi kamar dengan tempat tidur twin beds/king bed.
  • Jika peserta menginginkan satu kamar sendiri, maka akan dikenakan biaya
    tambahan
  • Tour Guide
  • Tiket masuk tempat wisata
  • Perahu ke Pantai Teluk Hijau. Perahu ke Pantai Teluk Hijau, Pulau Tabuhan, da Pulau Menjangan
  • Masker gas untuk ke Kawah Ijen
  • Snorkeling equipment (Mask & Life Jacket).
  • Tiket pesawat
  • Uang tips untuk pemandu wisata dan supir
  • Keperluan pribadi
  • Asuransi perjalanan
  • Extend hotel 1 malam untuk kamu dengan jadwal kepulangan di hari berikutnya
  • Harga berlaku untuk wisatawan domestik
  • Biaya tour bisa berubah pada saat high season

Jika menginkan paket wisata Banyuwangi lainnya, Anda bisa memilih Paket Wisata Banyuwangi 2 Hari 1 Malam atau Paket Wisata Banyuwangi 4 Hari 3 Malam. Anda juga bisa custom paket dengan menghubungi CS kami terlebih dahulu.

Summary
product image
Author Rating
1star1star1star1star1star
Aggregate Rating
5 based on 11 votes
Brand Name
Joglo Wisata
Product Name
Paket Wisata Pulau Menjangan
Price
IDR 2075000
Product Availability
Pre-Order Only

Kirim Whatsapp