Wisata Jogja tidak akan pernah ada habisnya. Selalu ada yang baru dan bermunculan setiap saat mulai dari wisata alam hingga wisata buatan yang hits dengan banyak spot foto. Kota ini memiliki banyak tempat menarik yang bisa dikunjungi oleh wisatawan dari berbagai latar belakang. Namun, jika kamu ingin mencari tempat wisata yang lebih unik dan berbeda dari yang biasa dikunjungi, maka kamu bisa mencoba beberapa destinasi wisata tersembunyi di Jogja.
Tidak heran lagi jika Jogja jadi salah satu kota wisata favorit di Indonesia. Kota ini sangat cocok untuk kamu kunjungi bersama keluarga atau teman-teman. Destinasi Jogja tidak hanya menawarkan keindahan alam, tetapi juga pengalaman yang menantang dan menyenangkan bagi para petualang. Berikut adalah 5 destinasi wisata tersembunyi di Jogja yang wajib kamu kunjungi.
Daftar Isi
Wisata Ledok Sambi
Ledok Sambi adalah wisata Jogja hits yang terletak di Desa Wisata Sambi, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman. Destinasi ini memiliki konsep wisata alam yang sangat cocok untuk piknik bersama teman maupun keluarga. Ledok Sambi sangat cocok untuk segala usia. Saat berada di tempat ini, kamu bisa menikmati alam yang masih asri, hijau, dan menyejukkan. Terdapat aliran sungai dengan air yang begitu jernih dan sangat aman untuk anak-anak. Gak cuma bersantai, kamu juga bisa bermain air, piknik, outbound, camping, mencoba beberapa wahana, dan berfoto dengan latar belakang lembah dan sungai.
Puncak Segoro
Puncak Segoro adalah wisata alam Jogja yang berada di Desa Girikerto, Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunungkidul. Wisata ini merupakan restoran yang memiliki daya tarik utama berupa pemandangan laut lepas. Meski berada di ujung tebing, tempat ini cukup aman untuk dikunjungi. Banyak hal yang bisa kamu dapatkan di Puncak segoro, beberapa diantaranya adalah mencicipi kuliner, swafoto, mencoba gondola, dan staycation.
Simak berbagai pilihan paket wisata Jogja DI SINI.
Tiket masuk Puncak Segoro terbagi menjadi dua jenis yaitu Segoro Hinggil dan Cliff Bar. Tiket masuk Segoro Hinggil dibanderol sebesar Rp 75.000 per orang. Di sini kamu kamu akan mendapat fasilitas berupa naik turun menggunakan gondola untuk menuju spot utama. Selain itu kamu juga akan mendapatkan voucher makan senilai Rp 25.000 dan bebas selfie di spot foto yang sudah disediakan. Sedangkan untuk tiket dengan harga yang lebih terjangkau, kamu bisa memilih Cliff Bar dengan harga Rp 50.000 per orang dengan fasilitas yang didapatkan berupa voucher makan dan akses spot foto gratis.
Paleo Stone Age Gunungkidul
Paleo Stone Age Gunungkidul adalah destinasi wisata sekaligus resto dengan konsep kembali ke zaman purba. Di sini, kamu akan diajak merasakan sensasi makan di dalam sebuah gua yang indah dengan jembatan kaca. Kamu tak perlu takut dengan suasana di dalamnya, tempat ini sudah dipercantik dengan lampu warna-warni yang selalu menyala. Jika ingin merasakan liburan dengan sensasi yang berbeda, kamu bisa coba menginap di gua ini fasilitas kamar yang sudah cukup lengkap.
Gua yang dipakai sebagai objek wisata Paleo Stone Age ini merupakan gua batu kapur yang memiliki ketinggian tertentu. Di dalam gua ini, kamu bisa melihat stalaktit dan stalagmit yang menjulang tinggi dan berukuran besar. Selain itu, kamu juga bisa melihat fosil dinosaurus dan hewan purba lainnya dalam gua. Paleo Stone Age Gunungkidul cocok untuk kamu yang ingin mengenal lebih dekat dunia purba. Selain memasuki gua, banyak spot foto yang di luar gua yang bisa kamu coba.
Pantai Jungwok
Pantai Jungwok adalah pantai tersembunyi di Gunungkidul yang memiliki pasir putih halus dan air laut jernih. Meski namanya seperti artis korea, tempat ini ada di Yogyakarta. Pantai ini terletak di Desa Jepitu, Kecamatan Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul. Untuk mencapai pantai ini, kamu harus melewati jalan setapak selama kurang lebih 10 menit. Perjalanan ini akan memberikan kesan petualangan dan tantangan bagi para pengunjung. Setelah sampai di pantai ini, kamu bisa bersantai atau bermain air sambil menikmati pemandangan matahari terbit atau terbenam yang indah. Untuk mendapatkan pengalaman yang lebih maksimal, kamu juga bisa mengunjungi cafe ala santorini di salah satu bukit di sekitar pantai.
Pantai Pulau Kalong
Pantai Pulau Kalong adalah pantai eksotis dengan daya tarik berupa tebing curam dengan air laut yang bergelombang tinggi di bawahnya. Pulau kalong terletak di Dusun Pendowo, Desa Jepitu, Kecamatan Girisubo, Kabupaten Gunungkidul. Untuk mencapai pulau ini kamu harus menyeberangi jembatan kayu yang sangat menantang adrenalin. Pulau ini letaknya ada di Pantai Greweng yang bisa ditempuh dengan jalan kaki selama kurang lebih setengah jam dari tempat parkir. Butuh perjuangan untuk mencapai tempat ini, jadi pastikan untuk menyiapkan stamina yang banyak dengan kondisi badan yang sehat. Perjuangan kamu akan terbayar dengan pemandangan pantai yang memesona. kamu bisa melihat ombak yang menabrak tebing, langit yang biru, dan pulau-pulau sekitarnya.
Demikianlah 5 destinasi wisata tersembunyi di Jogja yang bisa kamu kunjungi. Semua wisata di atas memiliki daya tarik yang berbeda. Kamu bisa memilih dan memasukkan dalam list perjalananmu mendatang. Semoga artikel ini bermanfaat dan menginspirasi kamu untuk berwisata ke Jogja. Selamat berlibur!
Comments