Sudah siap untuk menjelajahi wisata Morotai? Pulau Morotai penghasil tuna dan udang paling banyak di Maluku Utara ini merupakan pulau di ujung timur Indonesia yang jarang disebut-sebut. Tapi siapa sangka ternyata pulau ini menyimpan berjuta keindahan yang layak untuk diselami.
Karena berada di antara Samudera Pasifik dan Laut Halmahera, cara pergi ke Morotai tidaklah mudah, kamu perlu naik pesawat dan transit. Kemudian dilanjutkan dengan perjalanan darat dan laut. Lokasinya memang jauh, tapi justru itu yang bikin pesona alamnya tetap alami dan asli.
Walaupun nama pulau Morotai masih terdengar asing bagi sebagian orang, Morotai punya daya tarik luar biasa indah. Pulau ini seperti surga tersembunyi yang belum tersentuh oleh sentuhan modern. Makanya, banyak traveler yang penasaran dan akhirnya terkesima ketika pertama kali menginjakkan kaki di sini. Morotai punya banyak keistimewaan yang bikin kamu gak akan nyangka kalau ada tempat seindah ini di Indonesia.
Di Morotai, kamu bisa nemuin wisata yang beragam, mulai dari pantai berpasir putih, spot diving dengan terumbu karang yang cantik, lokasi-lokasi bersejarah hingga resort view laut yang cocok untuk staycation. Belum lagi pemandangan bawah lautnya yang disebut-sebut mirip Maldives dengan warna biru laut yang jernih dan penuh ikan-ikan tropis yang siap nemenin kamu snorkeling atau diving.
Objek wisata Morotai ini cocok untuk kamu yang pengen coba pengalaman liburan berbeda. Di sini, kamu gak cuma bakal lihat pemandangan alam yang eksotis saja, tapi juga bisa merasakan suasana yang tenang dan jauh dari keramaian. Biar nggak makin penasaran, berikut adalah rekomendasi wisata yang bisa kamu kunjungi.
Daftar Isi
Pantai Pulau Tabailenge
Jika kamu sedang merencanakan trip ke Morotai, jangan lewatkan untuk mengunjungi pantai Pulau Tabailenge. Sama seperti namanya, objek wisata ini berada di Pulau Tabailenge, Kecamatan Morotai Utara, Kabupaten Pulau Morotai, Provinsi Maluku Utara. Untuk mencapai tempat ini, kamu perlu menyewa perahu. Meski terkesan butuh effort yang lebih, kamu tidak akan kecewa setibanya di sana. Pantai ini memiliki hamparan pasir putih yang begitu bersih dan biota bawah laut yang menarik.
Simak berbagai pilihan paket wisata Maluku DI SINI.
Pasir Timbul Dodola
Pasir Timbul Dodola adalah spot unik di Morotai yang nggak boleh kamu lewatkan. Saat air laut surut, pasir putih nan halus tiba-tiba muncul dan terlihat membentuk jalur alami yang menghubungkan Pulau Dodola Besar dengan Fenomena alam ini bikin kamu seakan-akan bisa berjalan di atas laut sambil dikelilingi pemandangan air jernih bergradasi biru.
Pasir di sini juga terkenal lembut dan bersih, bikin nyaman buat duduk santai atau sekadar jalan-jalan sambil menikmati keindahan alam sekitar. Lebih seru lagi, di sekitar Pasir Timbul Dodola, kamu bisa langsung nyebur buat snorkeling dan ketemu sama ikan-ikan lucu serta terumbu karang berwarna-warni. Lokasi wisata ini ada di Kolorai, Morotai Selatan, Morotai, Maluku Utara.
Air Kaca Morotai
Wisata Air Kaca Morotai adalah destinasi yang bakal bikin kamu terpukau. Spot ini diberi nama Air Kaca karena airnya seolah jadi cermin alami dan memantulkan keindahan alam sekitar yang bikin suasana makin tenang. Saat berada di dalam air, kamu bisa lihat dasar perairan dengan jelas. Tempat ini dihiasi batuan dan pasir yang menambah pesona alami tempat ini. Suasana di sini tenang banget, cocok buat kamu yang mau kabur sebentar dari keramaian. Lokasi air Kaca Morotai ada di Desa Wawama.
Army Dock Beach
Army Dock Beach adalah pantai yang nggak cuma indah, tapi juga penuh cerita sejarah. Dulunya, pantai ini digunakan tentara Sekutu saat Perang Dunia II sehingga masih ada sisa-sisa dermaga dan beberapa bangunan tua yang bikin suasana makin eksotis. Di sini, pasir lumayan bersih dan halus, cocok buat menikmati moment sunset. Selain suasananya yang terasa lebih klasik dan beda dari pantai lainnya, Army Dock Beach juga tempat yang asyik buat kumpul bareng teman.
Museum Perang Dunia II
Museum Perang Dunia II di Morotai ini adalah destinasi yang berbeda dari biasanya, terutama kalau kamu suka sejarah dan petualangan seru. Museum ini menyimpan berbagai artefak perang peninggalan tentara sekutu, seperti senjata, peralatan tempur, hingga jeep tua yang bikin kamu berasa flashback ke era Perang Dunia II.
Setiap sudut museum didekorasi dengan cerita-cerita menarik tentang perjuangan di Morotai, dan tiap artefak punya cerita yang bikin kamu makin penasaran. Selain koleksi yang lengkap, Museum Perang Dunia II ini punya lokasi yang strategis dengan pemandangan alam sekitar yang memanjakan mata. Lokasinya berada di Juanga, Morotai Selatan, Morotai, Maluku Utara.
Liburan ke Morotai nggak cuma kasih kamu pemandangan yang indah saja, tapi juga pengalaman seru yang bakal selalu diingat. Dengan pesona pantai yang ada dan jejak sejarah yang keren, Morotai punya segalanya buat kamu yang suka petualangan dan eksplorasi alam. Buat yang pengen liburan tanpa ribet, Joglo Wisata siap menemani kamu dalam menjelajahi setiap sudut Morotai.
Dengan itinerary yang pas dalam Paket Wisata Morotai 3 Hari 2 Malam ini, kamu bisa menikmati semua keindahan tanpa harus mikir urusan teknis. Joglo Wisata juga paham banget gimana caranya bikin liburan kamu makin nyaman dan berkesan. Mulai dari transportasi, akomodasi, hingga tempat-tempat wisata keren, semua diatur dengan rapi. Jadi, kamu bisa fokus buat nikmati setiap momen tanpa pusing urusan lain. Yuk, segera agendakan liburanmu bersama kami!
Comments