Saat mendaki gunung, benda wajib yang harus dibawa adalah tenda dome, peralatan komunikasi, carrier, sandal gunung, alat masak dan lainnya. Peralatan tersebut tentu tidak akan berfungsi dengan baik bila kamu akan berlibur ke pulau.

Benda wajib yang harus di bawa saat berlibur ke pulau, jauh lebih sedikit dan simpel bila dibandingkan dari benda-benda di atas. Karena aktivitas utama yang akan dilakukan setelah sampai di pulau jika bukan berenang atau diving adalah berjemur. Sementara jika merasa lapar, bisa membawa bekal atau membeli dari warung atau pesan di penginapan pulau.

Dari sekian banyak island hopping yang menjadi tujuan wisata bahari di Indonesia, kita cukup familier dengan Karimunjawa. Tempat ini populer karena memiliki gugusan pulau cantik dengan karang dan biota yang elok berenang di dasar laut.

Siapkan 5 perlengkapan ini sebelum island hopping di Karimunjawa

Bingung mau membawa apa saat melakukan island hopping di Karimunjawa? Tidak perlu merasa bingung bahkan cemas secara berlebihan, simak saja informasi menarik berikut ini:

1. Handuk Kecil

Berlibur ke pulau mungkin terdengar menyegarkan karena aktivitas yang mendominasi berhubungan dengan air. Sesungguhnya itu tidak 100% benar, mengingat negara kita adalah negara tropis yang memiliki musim panas panjang.

Handuk kecil merupakan teman perjalanan yang sangat dibutuhkan. Bukan hanya untuk menyeka keringat tapi juga membersihkan debu yang menempel di kulit. Saat berencana packing handuk kecil, usahakan membawa lebih dari satu handuk apalagi jika bulan yang dipilih untuk berlibur benar-benar di musim panas.

Kamu tentu tidak ingin bila wajah kotor dengan debu dan keringat selama liburan, bukan? Apalagi jika liburannya bersama gebetan atau pasangan tentunya, kamu ingin tampil serba sempurna di depannya.

Paket Wisata Karimunjawa

Berikut ini adalah beberapa pilihan paket wisata Karimunjawa dari Joglo Wisata

KLIK DI SINI untuk informasi detail paket wisata Karimunjawa.

Tanya Paket Via Whatsapp

2. Tas Anti Air

Ada banyak tempat menarik saat mengikuti perjalanan island hopping di Karimunjawa. Kamu akan dibawa berkeliling dari satu pulau ke pulau lainnya dengan menggunakan alat transportasi laut.

Di perjalanan itulah, ombak akan menjadi arus yang bersahabat atau justru sebaliknya. Saat ombak besar menyerang, bukan hanya tubuh kamu saja yang basah kuyup. Barang-barang yang ada di sekitar juga ikut basah termasuk tas.

Untuk menghindari hal tidak menyenangkan tersebut, disarankan agar membawa tas anti air. Tas anti air akan membantu menghalau air ombak, sehingga barang-barang yang disimpan di dalam tas akan aman terkendali. Tas anti air dibuat dari material yang ringan, tidak akan menyulitkan atau bahkan memberatkanmu. Ada baiknya, bila membeli yang modelnya unik.

Tas anti air bisa didapatkan dengan sangat mudah, baik di pasar, pusat perbelanjaan bahkan bisa membelinya secara online. Untuk ukurannya sesuai saja dengan kebutuhanmu, tapi pastikan jangan membawa yang ukurannya terlalu besar. Karena perjalanan kamu selama island hopping akan terus berlanjut selama satu hari penuh. Akan sangat melelahkan bila menentang atau menggendong tas terlalu besar dan berat.

3. Kacamata Hitam

Bukan sekedar untuk bergaya atau melengkapi outfit perjalanan. Kacamata hitam memiliki berbagai fungsi lainnya. Terutama bila kamu bertujuan untuk berjemur selama di pulau. Karena berbeda dengan pulau berpenghuni, mayoritas pulau di Karimunjawa adalah pulau tak berpenghuni. Memang benar ada pulau yang telah dilengkapi dengan penginapan atau resort tapi belum tentu pengelolanya telah menyediakan kursi dan payung besar di pinggir pantai.

Mau mencari tempat berjemur yang teduh dilindungi dengan pohon tinggi, belum tentu bisa. Karena tidak semua pulau subur dan dihuni dengan pepohonan rindang nan besar-besar. Jadi untuk menghalau sinar matahari siang yang menyengat, kacamata hitam sangat amat dibutuhkan.

Agar kacamata hitam yang kamu gunakan kontras dengan penampilan, gunakan kacamata yang tepat. Tidak ada salahnya untuk memilih kacamata hitam yang modelnya paling elegan dan simpel sehingga cocok untuk digunakan di segala kesempatan.

Jangan sampai mata kamu menjadi rusak, karena terlalu lama bertatapan langsung dengan sinar matahari. Kacamata hitam juga baik untuk menghalau debu maupun cipratan air ombak saat perjalanan laut ke pulau.

4. Topi

Benda keempat yang juga harus dibawa serta saat melakukan island hopping di Karimunjawa adalah topi. Topi tidak hanya menjadi barang fashion yang meningkatkan kepercayaan diri tapi juga efektif untuk melindungi kepala dari sengatan sinar matahari.

Topi yang beredar di pasaran sangat beragam, namun topi yang paling simpel dan aman digunakan terutama di acara santai ini adalah topi baseball. Jenis topi ini yang paling familier dan sering dijual di pasaran, modelnya cocok untuk dikenakan baik oleh pria maupun wanita.

Kita cukup memperhatikan antara pemilihan motif dengan warnanya. Untuk pria, topi dengan warna-warna maskulin yang biasa dipilih. Sementara untuk wanita, kebanyakan hobi sekali mengenakan topi dengan motif unik dan warna cerah.

Selain menggunakan topi baseball, sebenarnya ada model topi lainnya yang cocok digunakan untuk bepergian ke Karimunjawa. Topi yang modelnya jauh lebih unik dan cocok sekali untuk melengkapi fashion kamu selama di pantai, di antaranya adalah:

  • Bucket Hat

Topi ini memiliki bentuk yang 100% berbanding terbalik dengan topi baseball. Di mana bentuk crown-nya tampak menyerupai tabung dan bagian atasnya sengaja dibrim pendek. Topi ini cocok dikenakan pria maupun wanita, modelnya sangat trendi dan bisa dipadukan dengan kemeja atau kaos. Bucket hat dibuat dari material yang ringan dan sejuk namun masih tetap memiliki fungsi utamanya sebagai pelindung kepala.

  • Boater

Salah satu topi yang paling sering dikenakan para wanita saat jalan-jalan ke pantai. Topi ini dahulu dikenakan oleh kru kapal atau para pelaut sehingga dikenal sebagai boater. Bagian atas rata dan diberi akses pita yang cantik dengan bagian mahkota yang dibentuk tabung pendek. Boater yang kebanyakan dijual di pasaran dibuat dari material anyaman. Jika ingin tetap tampil kece tanpa membuat kepala pusing atau terbakar sinar matahari, tidak ada salahnya memilih topi ini.

  • Floppy Straw

Satu lagi topi elegan yang hobi dikenakan para wanita. Topi ini memiliki model yang hampir sama seperti topi sebelumnya. Topi ini juga termasuk topi pantai yang bekerja dengan sangat baik untuk melindungi wajah dan kepala dari sinar matahari. Jika sudah membawa topi ini, maka kamu tidak perlu lagi membawa kacamata hitam. Karena bentuk mahkotanya yang besar dan melengkung akan menutupi wajah dengan sangat baik.

Pilih salah satu topi yang benar-benar dibutuhkan. Jangan terlalu bersemangat dengan membawa seluruh koleksi topi milikmu, karena sebagaimana poin sebelumnya membawa banyak barang hanya akan menyiksamu selama perjalanan ini.

5. Baju Ganti

Dan benda terakhir yang tidak kalah wajib untuk dibawa mengikuti island hopping tidak lain adalah baju ganti. Barang ini tidak boleh ketinggalan sama sekali terutama jika kamu berencana untuk berenang atau snorkeling.

Baju ganti boleh tidak dibawa jika kamu tidak berencana untuk berenang. Tapi rasanya kurang afdol mengikuti tour island hopping bila tidak menjeburkan diri ke dalam air. Apalagi pulau di Karimunjawa terkenal memiliki pemandangan alam yang sangat indah. Sayang bila kesempatan melihat karang yang cantik dilewatkan karena malas membawa baju ganti.

Bawa pakaian yang ringan saja, jika pulau yang dikunjungi ada banyak dan kamu rencananya akan snorkeling di beberapa pulau. Maka persiapkan baju ganti lebih banyak. Jika tidak ingin repot maka cukup siapkan banyak baju renang dan satu baju ganti sehingga yang akan basah hanya baju renang. Sementara baju ganti akan selalu berada dalam kondisi kering dan siap pakai.

Tidak banyak bukan, barang-barang yang harus dibawa saat melakukan island hopping di Karimunjawa? Membawa kelima barang tersebut tentunya bukan hal yang sulit, bahkan dengan tas berukuran sedang saja sudah bisa menampung semuanya.

Daripada merasa tidak nyaman selama liburan island hopping di Karimunjawa, lebih baik merepotkan diri sebentar saja sebelum liburan dengan mempersiapkan beberapa barang di atas. Apalagi hampir semua barang-barang tersebut sudah tersedia di rumah. Yang perlu dibeli mungkin tas anti air dan kacamata model baru. Selain itu, bila ingin tampil lebih sempurna mungkin kamu juga perlu baju ganti terbaru.

Comments

  1. Dewi D
    12/03/2020 13:25
    Reply

    Gimana kondisi cuaca saat ini di Karimunjawa min? Pengen liburan ke sana sebelum puasa tapi masih mantau kondisi cuaca nih 😀

    • Joglo Wisata
      13/03/2020 9:14
      Reply

      Sejauh ini kondisi aman kak. Minggu kemarin kami barusan ada tamu rombongan 300an orang ke sana. Alhamdulillah aman dan lancar 🙂

  2. Egy Jaya
    22/03/2020 23:33
    Reply

    Habis lebaran pengen cuzzz ke karimunjawa. Semoga coronanya sudah berlalu. Aamiin

  3. Dimas
    15/09/2023 23:41
    Reply

    Liburan ke Karimunjawa benar2 bikin ketagihan wwkkkk wkkkkk Bulan2 ini saat terbaik untuk liburan ke sana. Cuacanya cerah dan ombaknya tenang. Pengen ke sana lagi 😀