Bersiaplah! Artikel ini bakal kasih tahu kamu rekomendasi wisata keluarga di Jakarta paling recommended. Mulai dari tempat wisata keluarga di Jakarta yang murah sampai yang mahal, tak sulit untuk menemukannya. Dalam keseharian yang sibuk, kadang kita lupa betapa pentingnya quality time bersama orang-orang tercinta. Nah, dari situ liburan bisa jadi momen buat saling mengenal lebih dalam. Bukan cuma soal senang-senang saja, liburan keluarga juga bakal jadi momen untuk mempererat ikatan satu sama lain.

Sekarang, kamu gak perlu lagi bingung liburan di Jakarta kemana aja. Ada banyak destinasi menarik yang bisa dikunjungi mulai dari museum, taman bermain hingga kebun binatang. Tentu tak sekedar sightseeing saaja, ada banyak aktivitas seru yang bisa dinikmati bareng. Bahkan, di kota besar yang kita kenal dengan hiruk pikuknya, ada banyak tempat yang bisa jadi pilihan. Mulai dari yang menantang adrenalin sampai yang menenangkan, semuanya ada.

Untuk menjelajahi banyak wisata Jakarta, mungkin kamu bakal butuh waktu yang tak sebentar. Terlebih lagi kamu liburan bersama keluarga, pasti perlu banyak hal yang perlu Kalau kamu nggak mau repot, menggunakan jasa travel agent bisa jadi solusi terbaik. Mereka biasanya punya paket lengkap, mulai dari akomodasi, transportasi, sampai itinerary yang sudah diatur sedemikian rupa. Jadi, kamu tinggal menikmati momen tanpa harus pusing memikirkan detailnya. Selain praktis, ini juga bisa jadi cara yang aman dan nyaman buat kamu dan keluarga menikmati liburan.

Kota Tua Jakarta

Kota Tua Jakarta selalu jadi spot favorit buat liburan keluarga yang seru dan edukatif. Banyak hal menarik yang terdapat di Kota Tua Jakarta. Di sini, kamu bisa ngajak keluarga menikmati suasana klasik khas kolonial dengan bangunan-bangunan bersejarah yang megah. Selain jalan-jalan, kamu juga bisa mampir ke berbagai museum yang ada di sekitar, seperti Museum Fatahillah atau Museum Wayang. Anak-anak pasti suka belajar sejarah sambil eksplorasi tempat-tempat keren. Apalagi, ada banyak kafe unik dengan dekorasi vintage yang cocok buat santai bareng keluarga.

Kota Tua Jakarta

Nggak cuma itu, Kota Tua Jakarta juga jadi tempat yang pas buat hunting foto bareng keluarga. Sudut-sudut kota ini penuh dengan spot Instagramable yang bikin feed media sosial kamu makin kece. Dari warna-warni bangunan sampai arsitektur tua yang ikonik, semuanya bisa jadi latar yang pas buat foto keluarga. Selain itu, ada juga penyewaan sepeda ontel warna-warni yang bisa kamu coba buat keliling area ini. Seru banget, kan? Dengan suasana yang penuh nostalgia, kamu bakal merasa kayak lagi jalan-jalan di Eropa, tapi tetap dengan vibe khas Jakarta. Lokasi Kota Tua Jakarta ada di Jalan Taman Fatahillah No.1, Pinangsia, Taman Sari, Jakarta Barat.

Dufan

Dunia Fantasi atau yang lebih dikenal dengan nama Dufan adalah destinasi yang wajib kamu kunjungi bareng keluarga jika pengen seru-seruan bersama. Di sini, kamu bisa nemuin berbagai wahana yang cocok buat segala usia mulai dari yang menantang adrenalin sampai yang ramah buat anak-anak. Salah satu yang paling populer adalah Halilintar, wahana ini berbentuk roller coaster yang siap bikin jantung kamu berdegup kencang. Buat yang lebih suka hal yang santai, kamu bisa ngajak si kecil main di Istana Boneka yang penuh warna-warni dan lagu-lagu ceria.

Dufan

Selain itu, ada juga berbagai atraksi seru lainnya seperti pertunjukan 4D yang pasti bikin kamu dan keluarga betah seharian di sini. Dufan juga punya banyak spot menarik buat kamu dan keluarga mengabadikan momen. Dari area bertema ala negeri-negeri di seluruh dunia sampai zona yang penuh dengan dekorasi unik, semuanya Instagramable banget. Setelah puas main dan foto-foto, kamu bisa istirahat di restoran dan kafe yang tersedia untuk menikmati berbagai kuliner sambil recharge energi buat lanjut main. Lokasi Dufan ada di Lodan Timur No.7, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara.

Jakarta Aquarium

Jakarta Aquarium adalah tempat yang pas buat kamu dan keluarga menikmati keindahan dunia bawah laut tanpa harus jauh-jauh ke pantai. Di sini, kamu bisa lihat langsung berbagai jenis ikan. Ada yang lucu kayak ikan badut dan ada juga ubur-ubur berwarna-warni yang bisa memikat hati. Jakarta Aquarium sangat cocok untuk kamu yang menginginkan wisata edukatif namun tetap kekinian. Ada banyak informasi menarik tentang ekosistem laut dan cara menjaga kelestariannya. Plus, ada atraksi seru seperti feeding show di mana kamu bisa lihat bagaimana para penjaga memberi makan ikan-ikan besar secara langsung.

Jakarta Aquarium

Nggak berhenti di situ saja, Jakarta Aquarium juga punya program interaktif yang bikin kunjungan kamu makin seru. Salah satu yang paling favorit adalah kesempatan menyentuh bintang laut di touch pool. Anak-anak pasti senang banget bisa berinteraksi langsung dengan hewan laut yang biasanya cuma bisa dilihat di TV. Selain itu, ada juga pertunjukan teater bawah air yang memukau dengan menggabungkan tarian dan cerita yang menarik. Lokasi Jakarta Aquarium ada di Neo Soho Mall, Lantai LG 101, Jalan Letjen S. Parman No.28, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.

Kebun Binatang Ragunan

Kebun Binatang Ragunan adalah salah satu destinasi wisata keluarga yang nggak boleh kamu lewatkan saat liburan di Jakarta. Tempat ini punya koleksi hewan yang super lengkap, mulai dari yang asli Indonesia kayak harimau Sumatra sampai hewan eksotis dari berbagai belahan dunia. Anak-anak pasti bakal suka banget melihat langsung hewan-hewan yang ada. Selain itu, Ragunan juga punya Pusat Primata Schmutzer yang jadi rumah buat berbagai jenis primata seperti orang utan dan gorila. Kamu bisa eksplor area ini sambil belajar tentang habitat dan perilaku primata dalam suasana yang menyenangkan.

Kebun Binatang Ragunan

 

Selain melihat-lihat hewan, Kebun Binatang Ragunan juga punya banyak spot untuk aktivitas keluarga yang seru. Kamu bisa ajak keluarga piknik di area terbuka hijau yang luas sambil menikmati udara segar. Buat yang suka olahraga, di sini juga ada area jogging dan taman bermain yang cocok buat anak-anak. Setelah puas berkeliling, jangan lupa mampir ke warung-warung makanan yang ada di sekitar untuk mencoba kuliner lokal. Dengan suasana yang nyaman dan fasilitas yang lengkap, Ragunan jadi pilihan tepat buat kamu yang pengen liburan bareng keluarga tanpa harus keluar kota. Lokasi Kebun Binatang Ragunan ada di Jalan Harsono RM No.1, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Kepulauan Seribu

Kepulauan Seribu adalah rekomendasi wisata untuk keluarga yang pengen menikmati suasana pantai tanpa harus keluar jauh dari Jakarta. Terdiri dari pulau-pulau kecil yang cantik, Kepulauan Seribu menawarkan berbagai aktivitas seru yang bisa dinikmati semua anggota keluarga. Kamu bisa snorkelling bareng keluarga untuk melihat keindahan terumbu karang dan ikan-ikan berwarna-warni di bawah laut. Kalau kamu lebih suka aktivitas di darat, ada banyak pantai dengan pasir putih yang cocok buat piknik atau sekadar bersantai menikmati sunset.

Kepulauan Seribu

Selain menikmati alam di Kepulauan Seribu, kamu juga bisa mengunjungi tempat konservasi penyu di Pulau Pramuka untuk mendapatkan pengalaman tak terlupakan. Kamu juga bisa sewa perahu untuk island hopping lalu menjelajahi dari satu pulau ke pulau lainnya. Dengan banyaknya pilihan akomodasi yang ramah keluarga, dari homestay hingga resort, liburan kamu di Kepulauan Seribu pasti bakal nyaman dan menyenangkan.

Paket Wisata Jakarta

Simak berbagai pilihan paket wisata Jakarta DI SINI.

Museum MACAN

Meski punya nama hewan, tempat ini tidak menampilkan macan yang sesungguhnya. Museum MACAN (Museum of Modern and Contemporary Art in Nusantara) adalah spot yang wajib kamu kunjungi bareng keluarga kalau lagi di Jakarta. Museum ini nggak cuma menampilkan karya seni modern dan kontemporer dari seniman lokal maupun internasional, tapi juga menyediakan pengalaman visual yang interaktif dan asyik buat semua umur. Salah satu yang paling keren adalah instalasi “Infinity Room” karya Yayoi Kusama, di mana kamu bisa merasakan suasana ruang tanpa batas yang dihiasi lampu-lampu indah.

Museum MACAN

Selain itu, ada juga area khusus anak-anak yang mengajak mereka untuk berkreasi dengan berbagai aktivitas seni. Buat kamu yang suka selfie, ada banyak spot Instagramable di sini yang bakal bikin feed media sosial kamu makin keren. Setelah puas menjelajahi seni, kamu bisa mampir ke kafe di dalam museum untuk menikmati kopi sambil ngobrol santai tentang karya-karya yang kamu lihat. Lokasi museum MACAN ada di AKR Tower Jalan Panjang No.5, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Pantjoran Pantai Indah Kapuk

Pantjoran Pantai Indah Kapuk (PIK) merupakan kawasan wisata yang menghadirkan suasana Tiongkok klasik dengan dekorasi yang penuh warna dan detail arsitektur yang Instagramable. Di sini, kamu bisa ajak keluarga menjelajahi deretan kuliner yang menggugah selera, mulai dari jajanan kaki lima khas hingga makanan berat yang menggoda. Anak-anak pasti bakal suka suasana yang ramai dan meriah, apalagi ada pertunjukan barongsai di waktu-waktu tertentu yang bikin suasana makin seru.

Pantjoran Pantai Indah Kapuk

Selain kuliner, Pantjoran PIK juga jadi tempat yang seru buat keluarga kamu menikmati suasana sore atau malam di Jakarta. Dengan lampion-lampion yang menerangi area ini, kamu bisa jalan-jalan sambil menikmati angin sepoi-sepoi dari kawasan pesisir. Jangan lupa mampir ke toko-toko souvenir yang menjual berbagai barang unik dan lucu buat oleh-oleh. Tempat ini juga cocok buat spot foto keluarga yang keren dengan latar yang penuh warna. Lokasi Pantai Indah Kapuk ada di Jakarta Utara.

The Cat Cabin

The Cat Cabin

Kalau kamu dan keluarga adalah pecinta kucing, The Cat Cabin di Jakarta adalah tempat yang wajib banget kamu kunjungi. Di kafe kucing pertama di Jakarta ini, kamu bisa menghabiskan waktu yang santai sambil bermain dengan kucing-kucing yang super gemesin. Dengan suasana yang cozy dan penuh dengan dekorasi yang estetik, tempat ini cocok banget buat kamu yang ingin melepas penat sambil menikmati secangkir kopi atau teh. Anak-anak pasti senang banget bisa berinteraksi langsung dengan berbagai jenis kucing yang ramah dan lucu. Lokasi The Cat Cabin ada di Jalan Kemang Raya No.31, Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

Taman Mini Indonesia Indah

Taman Mini Indonesia Indah, atau yang sering disingkat TMII adalah destinasi seru buat kamu yang pengen eksplorasi kebudayaan Indonesia dengan cara yang super fun. Di sini, kamu bisa jalan-jalan sambil melihat miniatur rumah adat dari berbagai daerah di Tanah Air, lengkap dengan kostum tradisional yang keren. Selain itu, TMII juga punya berbagai wahana seru seperti taman bunga, museum, dan bahkan kebun binatang mini. Cocok banget buat ngisi waktu liburan keluarga sambil belajar budaya dengan cara yang santai.

Taman Mini Indonesia Indah

Jangan lupa juga mampir ke teater IMAX untuk nonton film edukatif dengan teknologi layar yang super canggih. Buat kamu yang bawa anak-anak, mereka pasti suka banget dengan berbagai atraksi dan taman bermain yang ada di sini. TMII beralamat di Jalan Taman Mini II, Jakarta Timur dan buka setiap hari dari pukul 07.00 hingga 17.00 WIB.

Taman Ismail Marzuki

Taman Ismail Marzuki adalah tempat yang wajib banget kamu kunjungi kalau lagi cari spot keluarga yang penuh dengan kegiatan seni dan budaya. Di sini, kamu bisa menikmati berbagai pertunjukan mulai dari teater, musik, hingga film dengan kualitas top. Gedung-gedungnya yang megah bakal bikin kamu terkesima, apalagi kalau kamu datang saat ada acara spesial seperti konser atau pameran seni. Jangan lupa mampir ke beberapa galeri yang ada di dalam kompleks ini, karena sering banget ada pameran yang menarik dan kekinian.

 

 

Taman Ismail Marzuki

Kalo kamu dan keluarga lagi pengen nongkrong santai setelah menikmati pertunjukan, ada juga kafe dan area duduk yang nyaman di sekitar Taman Ismail Marzuki. Tempat ini juga sering mengadakan berbagai workshop kreatif yang cocok buat semua usia, jadi pastikan kamu cek jadwalnya sebelum datang, ya! Taman Ismail Marzuki beralamat di Jalan Cikini Raya No. 73, Jakarta Pusat.

   Tanya Paket via Whatsapp

Bagaimana, menarik semua bukan? Kini saatnya berpetualang bersama keluarga bareng kami. Joglo Wisata adalah pilihan tepat buat kamu yang ingin liburan dengan suasana yang penuh dengan kenyamanan. Dengan berbagai pilihan paket wisata dan fasilitas yang ramah keluarga, Joglo Wisata menawarkan pengalaman liburan yang nyaman dan menyenangkan. Cek jadwal acara dan paket yang tersedia agar kamu bisa merencanakan liburan yang pas buat keluarga. Jadi, siap-siap untuk membuat kenangan seru dan tak terlupakan, selamat berlibur!

Comments