Pengen explore pantai Gunungkidul seharian tapi bosan dengan yang itu-itu saja? Jangan khawatir lagi, kami akan spill pantai yang jarang dikunjungi dan masih sepi. Pantai-pantai ini udah siap bikin liburanmu anti bosan seharian. Siapkan dirimu segera untuk berpetualang bersama kami. Perjalanan ini akan terasa lebih menyenangkan dari yang sebelum-sebelumnya. Di sini kamu nggak cuma bisa foto-foto keren buat Instagram saja, tapi kamu juga akan menyelami keindahan alam yang tidak banyak diketahui orang.
Pantai Gunungkidul yang bagus dan sepi sangatlah banyak, beberapa diantaranya adalah Pantai Sadeng dan Pantai Krokoh. Namun tak banyak juga wisatawan yang mengetahui keberadaannya dua tempat tersebut. Padahal tempat tersebut cocok untuk kamu yang sedang mencari pencerahan di tengah deburan ombak dan pasir putih. Jadi, siapkan dirimu dan jangan lupa bawa kamera. Berikut adalah pantai Gunungkidul yang bisa dikunjungi dalam sehari.
Simak berbagai pilihan paket wisata Jogja DI SINI.
Daftar Isi
Pantai Sadeng Gunungkidul
Pantai Sadeng adalah salah satu pantai yang sudah lama dikenali oleh kalangan masyarakat di Yogyakarta. Meski namanya tak populer di kalangan wisatawan, tempat ini jadi destinasi seru di Gunungkidul yang bisa bikin harimu jadi lebih berwarna dengan menambah wawasan baru. Mau tahu kenapa?
Suasana pantai Sadeng cocok buat kamu yang suka dengan nuansa tenang sambil tetap kumpul bareng temen-temen. Pantai Sadeng ini punya pasir putih yang lembut, cocok buat main-main atau sekadar duduk manis, dan bersantai sambil melihat perahu yang akan bersandar. Meski tak terlalu luas, kamu masih bisa melakukan banyak hal lainnya yang lebih menyenangkan. Lokasi Pantai Sadeng ada di Girisubo, Gunungkidul, Yogyakarta.
Pantai Sadeng merupakan sebuah pelabuhan perikanan yang sampai saat ini masih beroperasi. walaupun kamu tak bisa leluasa bermain air seperti di pantai-pantai lainnya, tempat ini punya banyak spot yang wajib dijelajahi seperti jembatan dan perbukitan di sekitarnya. Selain itu kamu juga bisa nyobain seafood lezat ala lokal yang sangat nikmat saat disantap. Di sekitar Pantai Sadeng, ada warung-warung makan yang jualannya langsung diambil dari laut. Gak cuma lezat, harganya juga ramah di kantong.
Pantai Krokoh Gunungkidul
Pantai Krokoh adalah salah satu pantai Gunungkidul instagramable. Masukkan destinasi ini dalam list tujuan wisatamu mendatang. Perjalananmu di sini nggak cuman sekadar memandangi pasir dan laut saja, tapi akan ada sebuah petualangan seru dari tempat ini yang sayang banget jika kamu dilewatkan.
Lokasi Pantai Krokoh ada di Desa Songbanyu, Girisubo, Gunungkidul. Pantai ini terbilang cukup jauh dari pusat Kota Jogja karena kamu harus menempuh 93 km atau kurang lebih memakan waktu 2 jam 30 menit. Letak pantai ini berada di perbatasan antara Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta dengan Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.
Daya tarik utama Pantai Krokoh terletak pada viewnya yang indah dan bikin hati kamu meleleh. Pantai ini punya pemandangan laut yang luas banget, biru kehijauan yang kontras sama langit biru cerah. Kalau kamu pengen dapetin foto yang Instagramable, datanglah saat golden hour atau sebelum jam enam pagi. Untuk mendapatkan momen sunrise yang lebih maksimal, kamu bisa mendirikan tenda sejak hari sebelumnya. Selain itu, Pantai Krokoh juga sangat cocok untuk kamu yang suka dengan tantangan. Tempat ini punya karang-karang besar yang bisa kamu explore. Dari atas karang ini, kamu bisa selfi dan melihat pemandangan laut yang aduhai. Bawa kamera atau ponsel buat dokumentasi, nanti pasti jadi kenang-kenangan yang keren. Tapi jangan lupa untuk tetap menjaga keselamatan diri, ya!
Pantai Krokoh ini masuk ke dalam kawasan wisata Gunungkidul yang masih alami banget. Jadi, selain menikmati keindahan pantainya, kamu juga bisa merasakan kedamaian alam sekitar. Gak salah deh kalau setelah kunjungan dari sini, kamu akan merasa fresh dan kembali bertenaga. Jadi, buat kamu yang lagi mikir mau kemana pas weekend atau liburan, jangan ragu buat nyari petualangan di Pantai Krokoh, Gunungkidul. Seru, hits, dan pastinya bikin pengen balik lagi.
Liburan tak selalu harus jauh, terkadang keindahan terbesar terletak di dekat kita. Pantai-pantai di Gunungkidul bukan hanya destinasi wisata, tapi juga tempat untuk melepas penat dan menemukan keseimbangan dalam hidup. Oleh sebab itu kita harus selalu menjaga kebersihan dan kelestarian tempat-tempat tersebut agar bisa dinikmati oleh generasi-generasi mendatang.
Selain terkenal dengan deretan pantai yang cantik, Gunungkidul juga banyak dikenali sebagai penghasil singkong terbesar di DIY dan pencetus kuliner ekstrem seperti walang goreng dan ulat pohon jati. Ketika sedang musimnya, kamu akan dengan mudah menemukan kuliner tersebut yang dijual di pinggir jalan. Apakah kamu berani untuk mencobanya? Semoga tulisan ini bisa menjadi inspirasi perjalananmu dalam menjelajahi keindahan alam yang belum terjamah. Sampai jumpa di destinasi wisata berikutnya!
Comments