Aktivitas fotografi tampaknya menjadi sesuatu yang wajib terutama kalau berlibur di Jogja. Tak sedikit para pehobi fotografi berlibur ke Jogja khusus untuk menyambangi lokasi hunting foto yang unik dan tak ada di tempat lain. Bahkan beberapa obyek wisata di Jogja sengaja menyediakan spot foto demi menarik minat wisatawan. Bagi pehobi fotografi,jangan lupa mengunjungi beberapa lokasi hunting foto di Jogja dan Bantul berikut ini yang dijamin keren abis dan gak bikin kecewa.

Lokasi Hunting Foto yang Keren di Jogja

a) Hutan Pinus Imogiri

Hutan Pinus Mangunan

Hutan pinus Imogiri menjadi lokasi wisata yang wajib tersedia pada paket wisata Jogja yang Anda pilih kalau ingin mendapatkan foto keren. Berkat keindahannya, obyek wisata yang berada di perbukitan Dlingo, Bantul ini kerap dijadikan sebagai lokasi foto prewedding, foto produk bahkan lokasi syuting film. Kalau ingin mendapatkan foto yang dramatis, cobalah untuk mengunjungi tempat ini sehabis hujan reda atau di pagi hari, saat hutan masih ditutupi kabut tipis dan udara masih segar.

b) Pantai Watu Lumbung

Pantai Watu Lumbung

Tak jauh dari Pantai Wediombo, Anda bisa menemukan spot foto yang menarik dan unik yakni di Pantai Watu Lumbung. Pantai yang berada di kawasan Jepitu, Girisubo ini memiliki formasi hamparan karang yang unik dan mengelilingi sebuah bukit kecil yang cantik. Bagi pecinta fotografi sunset,maka obyek wisata Pantai Watu Lumbung merupakan lokasi hunting yang tepat. Di sore hari, pantai ini menyajikan panorama langit senja dan pantai selatan yang begitu mempesona.

c) Jembatan Gantung Selopamioro

Jembatan Gantung Selopamioro

Foto: https://www.instagram.com/wafinity/

Jembatan yang menghubungkan Desa Selopamioro dengan Desa Sriharjo ini sering dijadikan lokasi foto prewedding berkat pemandangan alamnya yang indah. Di sekitar jembatan yang membentang di atas Sungai Oya ini, terhampar perbukitan dan persawahan dengan tebing batu yang menjulang di sisi utara dan selatan dari jembatan. Ketika musim kemarau tiba, pepohonan di sekitar Jembatan Gantung Selopamioro ini akan meranggas dan memunculkan efek warna dramatis ketika senja.

d) Puncak Kosakora

https://www.instagram.com/whoisdonii/

Foto: https://www.instagram.com/whoisdonii/

Puncak Kosakora merupakan sebuah bukit yang berada di kawasan tepian pantai Drini. Dari puncak bukit yang memiliki ketinggian 50 mdpl ini, Anda bisa menyaksikan indahnya laut selatan dan perbukitan Gunungkidul. Lokasinya yang berada di ketinggian membuat Puncak Kosakora sebagai lokasi yang ideal jika Anda ingin mendapatkan foto matahari terbit dan tenggelam yang mempesona.

Untuk Anda yang suka dengan fotografi kami menyediakan paket wisata hunting foto Jogja dengan destinasi yang sangat menarik tentunya. Anda bisa diskusi atau konsultasi dulu secara gratis mengenai tempat-tempat mana saja yang ingin dikunjungi.

Mungkin ini yang Anda cari:

  • tempat foto hits di jogja,
  • tempat hunting foto di bantul,
  • tempat hunting foto urbex di yogyakarta,
  • tempat urbex jogja

Comments