Paket outbound Bali ini telah menjadi pilihan menarik bagi banyak perusahaan yang ingin meningkatkan kebersamaan tim. Outbound sendiri bukan sekadar kegiatan santai seperti outing biasa, melainkan sebuah agenda untuk mengasah keterampilan, membangun kepercayaan diri, dan meningkatkan komunikasi di antara anggota tim. Anda akan terlibat dalam berbagai aktivitas menantang yang tidak hanya menyenangkan, tetapi juga memberikan nilai tambah bagi pengembangan individu dan kelompok.

Banyak hal yang terkenal di Bali karena memang pesonanya yang luar biasa indah. Pulau Dewata ini menjadi tempat ideal untuk melaksanakan kegiatan outbound karena menawarkan beragam pengalaman unik, mulai dari aktivitas air di pantai hingga menyusuri desa yang menakjubkan. Selain itu aktivitas menarik seperti rafting, trekking, dan permainan menantang siap menyemarakkan hari-hari Anda selama di Bali.

Ada beberapa destinasi Bali populer yang akan turut Anda kunjungi dalam perjalanan ini. Anda akan bertemu dengan suasana yang kental dengan budaya lokal juga memberikan nuansa yang cukup berbeda sehingga momen Anda akan makin berkesan dan penuh makna. Paket outbound Bali ini bisa Anda dapatkan dengan harga yang terjangkau, untuk lebih detailnya simak informasi di bawah ini.

Itinerary Paket Outbound Bali

Kami menyediakan berbagai jenis paket wisata Bali mulai dari study tour Bali, outing Bali, hingga employee gathering Bali. Tak ketinggalan, kami juga menyediakan paket outing Bali dengan beberapa durasi berbeda. Berikut adalah detail itinerary yang akan Anda dapatkan

Paket 2H1MPaket 3H2M

Hari 1: Penjemputan, Bedugul, Outbound (Makan Siang, Makan Malam)

Anda akan kami jemput di bandara atau hotel untuk langsung menuju Bedugul. Tempat ini menyuguhkan pemandangan alam yang sangat memukau karena dikelilingi oleh pepohonan hijau dan udara segar yang menyejukkan. Suasana seperti ini sangat mendukung untuk memulai kegiatan outbound yang telah dinanti-nantikan bersama.

Setelah tiba di lokasi outbound, Anda akan diajak untuk berpartisipasi dalam berbagai aktivitas team building yang penuh tantangan dan keceriaan. Aktivitas ini tidak hanya menguji kemampuan fisik, tetapi juga mengasah keterampilan komunikasi dan kerjasama antar anggota tim. Dari permainan yang memicu adrenalin hingga tantangan strategis, setiap momen dalam trip ini telah dirancang untuk membawa Anda dan rekan-rekan merasakan kebersamaan yang lebih erat.

Setelah outbound selesai, kami akan mengantar Anda menuju hotel untuk check ini dan beristirahat sejenak. Menjelang malam, kami akan mengantar Anda menuju restoran lokal untuk makan malam bersama. Setelah selesai makan, kami akan mengantar Anda kembali ke hotel karena agenda berikutnya adalah acara bebas. Anda dapat jalan-jalan di sekitar hotel atau memilih untuk beristirahat menyiapkan tur hari berikutnya.

Hari 2: Danau Beratan, Pusat Oleh-oleh, Denpasar (Makan Pagi)

Tour hari kedua dimulai dengan sarapan pagi di hotel dengan menu yang lezat dan bergizi. Setelah perut terisi, Anda dapat melakukan proses check out hotel untuk selanjutnya menuju Danau Beratan. Saat tiba di objek wisata Danau Beratan, Anda akan melihat sebuah pemandangan yang sangat menakjubkan. Danau ini dikelilingi oleh pegunungan yang hijau dan udara segar.

Setelah puas menjelajahi Danau Beratan, perjalanan akan dilanjutkan dengan mengunjungi pusat perbelanjaan untuk membeli oleh-oleh seperti kerajinan tangan, pakaian, dan makanan khas yang cocok untuk dibawa pulang. Selanjutnya, kami akan mengantar Anda ke bandara untuk kembali ke kota asal, tour selesai.

Hari 1: Penjemputan, Pantai Pandawa, Uluwatu, Jimbaran (Makan Siang, Makan Malam)

Kami akan menjemput Anda di bandara sesuai dengan jam tiba di Bali. Setelah bertemu dengan tim kami yang ramah, perjalanan Anda akan dimulai dengan menuju Pantai Pandawa. Tempat ini merupakan salah satu pantai terindah di Bali yang terkenal dengan pasir putihnya yang halus dan air laut yang jernih.

Selama di pantai Pandawa, Anda dapat menikmati suasana santai, berjalan-jalan di tepi pantai, atau mencoba berbagai aktivitas lain yang menyenangkan. Keindahan alam di sini akan membuat Anda merasa seperti di belahan dunia lain. Setelah puas bermain di Pantai Pandawa, perjalanan berlanjut menuju Uluwatu.

Ketika berada di Uluwatu, Anda akan menemukan pura yang megah yang letaknya ada di ujung tebing dan menghadap langsung ke lautan. Tempat ini kaya akan budaya dan sejarah yang masih kental. Anda juga dapat menyaksikan keindahan sunset yang spektakuler di tempat yang sama.

Sebagai penutup hari yang sempurna, Anda akan kami ajak untuk menikmati makan malam di Jimbaran. Suasana malam yang romantis di tepi pantai, ditambah dengan hidangan seafood yang lezat, akan membuat pengalaman Anda semakin istimewa. Setelah selesai, kami akan mengantar Anda kembali ke hotel untuk istirahat.

Hari 2: Bedugul, Outbound, Ulundanu, Tanah Lot (Makan Pagi, Makan Siang, Makan Malam)

Hari kedua akan diawali dengan makan pagi terlebih dahulu di hotel. Kemudian perjalanan akan dilanjutkan dengan menuju Bedugul, tempat di mana Anda akan merasakan serunya aktivitas outbound yang dirancang untuk meningkatkan kerjasama dan kebersamaan tim. Di tengah suasana sejuk pegunungan, Anda akan bertemu dengan serangkaian permainan dan tantangan yang wajib dihadapi.

Setelah outbound selesai, saatnya untuk menyantap makan siang yang telah kami siapkan. Dengan suasana yang sejuk dan pemandangan yang memukau, hidangan yang disajikan akan semakin nikmat untuk Anda rasakan. Setelah mengisi energi, perjalanan dilanjutkan ke Pura Ulun Danu yang terletak di tepi Danau Beratan.

Selama berada di Pura Ulun Danu, Anda akan menyaksikan sebuah pura yang berlatar belakang pemandangan berupa danau yang tenang dan juga pegunungan di sekelilingnya. Suasana di tempat ini pun juga cukup damai. Anda dapat bersantai menikmati ketenangan alam sekaligus mengagumi arsitektur yang ada di pura.

Setelah puas berkeliling, perjalanan Anda akan berlanjut ke Tanah Lot yang terkenal karena adanya sebuah pura yang berdiri di atas karang di pinggir laut. Keindahan matahari terbenam di Tanah Lot adalah momen yang tidak boleh dilewatkan begitu saja. Kemudian, Anda akan makan malam di restoran lokal dan kembali ke hotel.

Hari 3: Pusat Oleh-oleh, Transfer Out (Makan Pagi)

Setelah sarapan di hotel, Anda dapat melakukan proses check out hotel lebih dahulu. Setelah selesai, perjalanan akan dilanjutkan ke pusat oleh-oleh untuk belanja. Anda dapat memilih berbagai kerajinan tangan, perhiasan, pakaian, hingga makanan ringan yang bisa dibawa pulang sebagai kenang-kenangan. Setelah puas berbelanja, kami akan mengantar Anda ke bandara untuk kembali ke kota asal.

   Tanya Paket via Whatsapp

Fasilitas Paket Outbound Bali

Fasilitas paket outbound Bali yang kami sediakan antara lain yaitu

Harga Sudah Termasuk:Harga Belum Termasuk:Keterangan:
  • Transportasi selama tour
  • BBM dan biaya parkir
  • Hotel berbintang
  • Fasilitator outbound
  • Outbound equipment
  • Tour leader
  • Name tag peserta
  • Hiburan electone (by request)
  • Tiket masuk wisata (domestik)
  • Air mineral
  • Makan sesuai program
  • Souvenir menarik
  • Banner
  • Dokumentasi foto dan video
  • P3K
  • Tiket pesawat/kereta dari & ke kota asal (bisa booking di kami)
  • Pengeluaran di luar program
  • Personal expenses (laundry, telephone, minibar)
  • Wahana berbayar
  • Spot foto berbayar
  • Tipping
  • Asuransi
  • Satu kamar hotel hanya untuk 2 orang
  • Biaya tour bisa berubah pada saat high season
  • Paket outbound Bali ini diadakan setiap hari

   Tanya Paket via Whatsapp

Harga Paket Outbound Bali

Hubungi kami terlebih dahulu untuk mendapatkan informasi harga paket outbound Bali. Selain paket ini, kami juga mempunyai beragam paket wisata Bali lainnya dengan durasi mulai dari 1 hari sampai dengan 7 hari 6 malam. Berikut ini adalah beberapa paket wisata Bali satu hari yang bisa menjadi alternatif untuk liburan Anda:

Summary
product image
Author Rating
1star1star1star1star1star
Aggregate Rating
5 based on 5 votes
Brand Name
Joglo Wisata
Product Name
Paket Outbound Bali

Comments