Pernahkah Anda mendengar rahasia Pantai Tanjung Gelam Karimunjawa yang bikin terpesona? Tempat ini punya sesuatu yang unik dan mungkin saja tidak akan Anda jumpai di tempat lain. Artikel ini akan membahas banyak hal yang perlu Anda ketahui sebelum mengunjungi Pantai ini. 

Pantai Tanjung Gelam adalah salah satu objek wisata yang berada di pulau Karimunjawa. Tempat ini memiliki keindahan yang sama seperti pantai-pantai lain yang ada di Karimunjawa, punya pasir putih, air lautnya jernih, dan punya pemandangan yang sangat indah. Namun, ada satu hal yang membedakan tempat ini dengan pantai lainnya yaitu pemandangan golden sunsetnya. 

Lokasi dan Tiket Masuk Pantai Tanjung Gelam Karimunjawa 

Lokasi Pantai Tanjung Gelam berada di bagian barat pulau Karimunjawa. Pantai ini berupa daratan yang menjorok ke laut dan masih menjadi bagian dari pulau Karimunjawa itu sendiri. Tempatnya yang strategis menjadikannya sebagai lokasi terbaik untuk menikmati pemandangan matahari tenggelam. Harga tiket masuk Pantai Tanjung Gelam yang perlu dibayarkan adalah Rp 20.000 setiap orangnya. 

Daya Tarik Wisata Pantai Tanjung Gelam Karimunjawa

Sudah jadi rahasia umum kalau pulau Karimunjawa punya banyak pantai yang sangat indah, begitu juga dengan pemandangan bawah lautnya. Dengan harga yang murah, ada banyak daya tarik yang bisa Anda jumpai, apa saja itu? Berikut adalah ulasannya.

Pemandangan Golden Sunset yang Mempesona

Jika Anda mencari rekomendasi pantai dengan spot sunset terbaik, Pantai Tanjung Gelam adalah jawabannya. Banyak wisatawan yang telah mengunjungi tempat ini karena pemandangan yang ditawarkan memang sangat mempesona. Saat cuaca cerah dan mendukung, Anda akan ditunjukkan bagaimana pesona langit berwarna jingga yang berpadu dengan laut berwarna kuning keemasan. 

Pohon Kelapa yang Sangat ikonik

Salah satu ikon dari Pantai Tanjung Gelam adalah deretan pohon kelapa yang sangat tinggi. Beberapa Pohon tersebut berbentuk unik karena tumbuh miring dan menjorok ke arah pantai. Pemandangan ini layaknya lukisan yang sering dibuat oleh seniman. Saat berada disini, wisatawan biasa berfoto di atasnya dan berpose dengan berbagai gaya. 

Pantai yang Indah dengan Pasir Putihnya

Di Pantai Tanjung Gelam, Anda bisa bermain pasir sepuasnya. Pasir di tempat ini berwarna putih, halus dan sangat bersih. Pemandangan semakin tampak indah ketika ombak menyapunya. Anda bisa bermain di tepi pantai karena ombak disini tidaklah besar. Anda juga bisa bersantai di bawah pohon atau di warung-warung sekitar pantai. 

Explore Bawah Laut yang Mengagumkan 

Karena air lautnya yang jernih dan masih asri, Anda bisa mencoba untuk snorkeling di tempat ini. Tak perlu khawatir jika tidak bisa berenang. Jika Anda berlibur ke Karimunjawa menggunakan tour agent, Anda akan dilatih terlebih dahulu sebelum memulai menyelam. Selama snorkeling Anda juga akan didampingi oleh pemandu yang telah berpengalaman. Lebih menyenangkan lagi karena ada foto underwaternya juga. 

Tersedia Berbagai Wahana Permainan Air

Jauh-jauh datang ke Karimunjawa tak lengkap rasanya jika tidak mencoba salah satu wahana air yang ada. Anda bisa mencoba permainan ini dengan request ke pengelola setempat terlebih dahulu dari jauh-jauh hari. Salah satu wahana permainan yang disediakan adalah banana boat dengan berbagai bentuk dan warna. 

Fasilitas Pantai Tanjung Gelam Karimunjawa

Fasilitas di pantai Tanjung Gelam Karimunjawa ada banyak dan sudah cukup lengkap. Anda tidak akan merasa kesulitan untuk mencari tempat makan. Disini ada warung atau rumah makan yang mudah ditemui, jadi tak perlu khawatir akan kelaparan dan sulit menemukan makanan. Selain itu juga ada area parkir yang memadai dan toilet yang lumayan bersih. Di sekitar pantai juga ada mushola dan penginapan yang bisa Anda gunakan. 

Dengan daya tarik yang dimiliki beserta fasilitas yang sudah cukup lengkap, tak heran lagi jika Pantai Tanjung Gelam ini sudah banyak dikunjungi oleh wisatawan dari berbagai darah. Jadi kini saatnya Anda untuk membuktikan keindahannya. Jika masih ragu dan bingung bagaimana memulai perjalanan ke Karimunjawa, Anda bisa coba liburan menggunakan Paket wisata Karimunjawa 2 Hari 1 Malam

Comments