Rekomendasi outbound kantor sering jadi pilihan seru buat ngilangin penat di tengah rutinitas kerja yang padat. Kalau kamu ngerasa tim udah mulai kehabisan energi atau kurang solid, outbound bisa jadi solusi jitu buat refresh suasana sekaligus mempererat kebersamaan. Nggak cuma seru-seruan aja, outbound juga bakal ngasih banyak momen yang bikin kamu dan rekan kerja lebih kompak dan siap hadapi tantangan bareng-bareng.

Daripada terus-terusan bosan di dalam ruangan, yuk coba suasana baru yang lebih menyegarkan! Banyak banget tempat outbound yang menawarkan pengalaman unik dan nggak terlupakan buat kantor kamu. Bakal ada banyak kegiatan yang bisa kamu dapatkan mulai dari tantangan fisik sampai yang lebih fokus ke kerjasama tim, semuanya punya cara masing-masing buat bikin suasana jadi lebih cair dan seru.

Namun, kegiatan outbound sebenarnya bukan cuma tentang permainan saja, tapi juga soal momen-momen berharga yang bakal ngebentuk chemistry baru di antara anggota tim. Jadi, kalo kamu lagi nyiapin acara kantor yang pengen beda dan berkesan, outbound bisa jadi salah satu cara buat menciptakan pengalaman tak terlupakan bareng rekan kerja. Simak artikel ini sampai selesai karena kami punya beberapa rekomendasi penting untuk kamu.

Apa itu Outbound?

Pada dasarnya yang dimaksud dengan outbound adalah kegiatan yang biasanya dilakukan di alam terbuka dengan tujuan meningkatkan kerjasama dan kekompakan antar peserta. Aktivitas ini sering dikemas dalam bentuk permainan yang mengharuskan tim untuk saling berkolaborasi. Jadi, kalau kamu pernah dengar istilah outing kantor, itu adalah salah satu bentuk dari outbound sendiri. Kegiatan ini bisa jadi cara seru buat ngasih pengalaman baru sekaligus mempererat hubungan antar rekan kerja.

Outbound dalam kerja itu biasanya dirancang khusus buat memperkuat skill-skill tertentu seperti komunikasi, problem solving, sampai kepemimpinan. Bukan cuma seru-seruan aja, tapi ada nilai-nilai penting yang coba ditanamkan lewat berbagai permainan dan tantangan yang ada. Sedangkan outing kantor dapat diartikan sebagai bentuk liburan yang dikombinasikan dengan kegiatan outbound untuk menciptakan suasana refreshing.

Paket Outing Kantor

Simak berbagai pilihan paket Outing Kantor DI SINI.

Manfaat Outbound Bagi Karyawan

Manfaat outbound untuk kantor itu nggak bisa dipandang sebelah mata. Selain bikin suasana jadi lebih fresh, outbound juga efektif buat ningkatin semangat bagi tiap karyawan. Kamu dan teman-teman lain bakal dapat pengalaman baru yang menyenangkan. Secara tidak langsung, kamu juga akan lebih termotivasi dalam menjalankan tugas-tugas kantor berikutnya. Setidaknya, kegiatan ini bisa mengurangi rasa jenuh dari rutinitas pekerjaan sehari-hari dan kamu bisa lebih bersemangat karena punya ide-ide baru yang bisa dituangkan di kantor.

Gak cuma melahirkan semangat baru saja, outbound juga ampuh buat ningkatin rasa percaya diri dan kepemimpinan. Setiap anggota tim bakal diberi kesempatan buat memimpin dan mengambil keputusan dalam menghadapi tantangan saat outbound. Dengan suasana yang fun tapi tetap menantang, outbound bikin kantor kamu jadi lebih solid dan siap hadapi berbagai tantangan pekerjaan.

Rekomendasi Kegiatan Outbound Kantor

Kalau lagi cari rekomendasi outing kantor yang seru dan gak ngebosenin, banyak kegiatan outbound yang bisa jadi pilihan yang pas buat kamu. Ada beberapa variasi aktivitas yang bisa kamu coba buat menambah semangat dan kekompakan tim. Kegiatan outbound apa saja yang sering jadi favorit? Salah satunya adalah team building games seperti trust fall, di mana setiap anggota tim belajar saling percaya dan bergantung pada satu sama lain. Berikut adalah kegiatan outbound kantor lainnya yang tak kalah seru dan menantang, kamu bisa coba beberapa diantaranya dengan menyesuaikan tema yang ada.

Tema Petualangan

Tema petualangan ini sangat cocok untuk kamu yang berjiwa muda dan ingin mendapat sebuah pengalaman baru yang menantang. Dengan tema ini, kamu bisa memilih berbagai kegiatan seru yang bisa dilakukan di air maupun medan offroad.

Rafting

Rafting bukan cuma jadi aktivitas yang memacu adrenalin saja, tapi juga memerlukan kerjasama tim yang solid. Kegiatan ini sangat seru karena kamu dan teman-teman akan diajak untuk menyusuri sungai dengan mendayung dan menaklukkan jeram di setiap titik yang dilewati. Dalam situasi yang menegangkan ini, kamu dan tim bakal belajar buat tetap tenang dan berkomunikasi dengan baik. Salah satu spot terbaik yang bisa kamu coba adalah rafting Sungai Elo Magelang.

Offroad

Offroad adalah aktivitas outbound dengan cara menyusuri jalanan yang rusak dan terjal dengan menggunakan mobil jeep. Perjalanan ini akan membuatmu terguncang bahkan basah-basahan karena melewati sungai. Sepanjang jalan, kamu akan diajak untuk beberapa kali singgah di spot-spot menarik seperti objek wisata dan spot foto yang unik. Salah satu destinasi populer yang bisa kamu kunjungi untuk mencoba aktivitas ini adalah Jeep Lava Tour Merapi.

Paintball

Bisa dibilang paintball adalah permainan berupa simulasi perang karena kamu akan dituntut untuk menembak lawan sebagai misi utamanya. Paintball sebenarnya merupakan olahraga berkelompok yang mengandalkan aba-aba, mengatur strategi, dan kerja sama tim yang baik. Tak perlu khawatir akan terluka sungguhan dalam permainan ini. Kamu akan menembak menggunakan kapsul berisi warna yang cukup aman disertai kostum keselamatan yang lengkap dan safety.

Tema Kepemimpinan

Tema satu ini sangat cocok untuk kantor yang ingin menumbuhkan jiwa kepemimpinan dalam setiap diri karyawannya. Tema ini biasanya terdiri dari serangkaian kegiatan berkelompok yang dapat dilakukan di satu lokasi saja atau juga bisa berpusat di berbagai tempat.

Amazing Race

Amazing race yaitu  sebuah permainan yang membutuhkan kerjasama antara anggota tim. Setiap tim yang telah terbentuk akan diberikan misi untuk mencapai titik atau lokasi tertentu. Pada setiap point lokasi, semua anggota tim biasanya akan diberikan tantangan tertentu. Dari sinilah kekompakan kamu dan teman-teman akan diuji. Jika tantangan yang didapatkan belum diselesaikan dengan baik, maka tim kamu tidak boleh melanjutkan perjalanan dan pemenangnya adalah tim yang berhasil sampai duluan dan menyelesaikan misi dengan baik.

Tema Permainan 

Tema permainan dalam outbound ini sudah sering dilakukan oleh banyak orang dan kamu mungkin sudah tak asing lagi. Dalam permainan ini kamu bisa melakukannya secara berkelompok maupun individu.

Ice Breaking

Ice breaking adalah permainan yang dilakukan untuk memecah kebekuan dari semua peserta outbound. Permainan bisa berupa menemukan pesan tersembunyi dari trainer, permainan dengan mengingat nama dan profesi teman, pesan berbisik, sambung kata, berhitung, dan masih banyak lagi. Meski terlihat sederhana, permainan ini cukup seru dan mengasah daya ingat

High Rope

Rekomendasi outbound lainnya yang bisa kamu coba adalah permainan high rope atau menggunakan tali. Kegiatan ini akan banyak menggunakan tali sebagai tumpuan, ataupun sebagai pengaman (high rope). Beberapa permainan high rope yang sering digunakan antara lain adalah two line bridge, hanging bridge dan juga flying fox.

   Tanya Paket Via Whatsapp

Destinasi untuk Outbound Kantor

Setelah memutuskan kegiatan apa yang yang akan dilakukan, saatnya untuk mencari destinasi untuk outbound kantor. Kalau kamu cari tempat yang seru dan punya suasana alam terbuka, banyak banget pilihan tempat menarik buat outbound. Salah satu yang bisa dipertimbangkan adalah kawasan pegunungan yang sejuk kayak di Puncak atau Lembang. Udara yang segar dan pemandangan hijau bikin suasana outbound makin asyik dan jauh dari hiruk-pikuk kota.

Selain di pegunungan, pantai juga jadi destinasi outing kantor yang nggak kalah seru. Lokasi seperti Jogja atau Bali bisa jadi pilihan kalau kantor kamu pengen suasana yang lebih tropis. Outbound di tepi pantai nggak cuma ngasih pengalaman baru, tapi juga bikin aktivitas fisik seperti team building terasa lebih menyenangkan. Nggak usah khawatir soal fasilitas, banyak destinasi yang udah punya akomodasi lengkap, jadi kamu tinggal fokus menikmati kegiatannya saja.

Rekomendasi Paket Outbound untuk Kantor

Berikut adalah beberapa rekomendasi paket outbound yang sangat cocok untuk acara outing, corporate gathering, dan family gathering. Paket wisata ini bersifat fleksibel dan memudahkan kamu untuk custom sesuai dengan jumlah peserta, kegiatan, budget, dan kebutuhan detail lainnya.

Comments